MAMAL - Mempertahankan semangat belajar itu sangat penting. Agar
kamu dapat terus belajar tanpa merasa tertekan atau terpaksa. Dengan semangat
belajar yang tinggi, kamu bisamenggantungkan cita-cita setinggi langit. Dengan
semangat belajar akan menumbuhkan gairah untuk berkompetisi mencapai prestasi
gemilang.
Apa saja tips-tipsnya? Yuk kita simak!
Buat target yang ingin kamu capai. Target
dimulai dari apa yang ingin kamu capai saat dewasa. Apa cita-citamu nanti?
Ingin jadi dokter, dosen, tentara, arsitek, penjahit, atau sebagainya.
Cita-cita inilah yang akan menjadi tujuan akhir dari proses belajar.
Untuk meraih cita-citamu itu, maka
kamuharus bias kuliah di sebuah perguruan atau Universitas teman, dan untuk masuk ke Universitas maka
teman-teman harus yang rajin dalam belajar, baik dari dari sekolah dasar maupun
sampai sekarang. Temen-temen harus berusaha agar nilai-nilai di setiap
pelajaran bagus dan tidak ada mata pelajaran yang perlu diulang.
-
Pansang target di dinding kamar
Setelah temen-temen membuat sebuah target.
Tulis target tersebut dalam kertas karton besar, maupun kertas lain, lalu
tempeltan di dinding kamar temen-temen. Hal itu dilakukan agar temen-temen
mudah menlihat, dan menjadi selalu ingat untuk mencapai target tersebut. Boleh
ditambah hiasan yang menarik atau gambar-gambar yang sesuai dengan cita-cita
temen-temen.
- Beri Penghargaan pada diri sendiri
Jika temen-temen berhasil mencapai target
yang telah dibuat, berikan pernghargaan pada diri sendiri. Misalnya kamu
berhasil naik kelas dengan nilai yang bagus, maka kamu boleh melakukan kegiatan
yang kemu inginkan agar dapat menambah semangat belajarmu kembali.
- Memberi tanda pada buku yang dibaca
Agar temen-temen semangat dalam membaca
buku, berikan tanda pada bagian-bagian penting dengan spidol warna-warni.
Selain menambah menarik, temen-temen juga dapat dengan mudah menemukan
bagian-bagian yang penting tersebut.
Bagian terakhir adalah disiplin. Disiplin
merupakan factor paling utana dan paling penting demi tercapainya target yang
kamu buat. Dengan kedisiplinan, niscaya kamu akan berhasil meraih target-target
tersebut.
Selamat mencoba, Semoga berhasil.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar